Text
Panduan Guru Seni Tari untuk SMA/SMK/MA/MAK Kelas X (Edisi Revisi)
Pendidikan tari memiliki peran yang sangat penting untuk tujuan pendidikan. Namun, fenomena yang terjadi dalam pembelajaran tari saat ini masih memiliki beberapa tantangan sebagai berikut. 1. Tidak semua sekolah memiliki guru Seni Tari sehingga di beberapa sekolah masih terdapat guru mata pelajaran lain atau cabang seni lain yang bertugas untuk mengajar Seni Tari. Kondisi ini memiliki efek tidak optimalnya pembelajaran tari dari aspek materi maupun metode pembelajaran tari. 2. Keberagaman minat serta bakat peserta didik sehingga masih banyak peserta didik yang malu atau sulit mengekspresikan diri dalam belajar Seni Tari.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain