Text
Antropologi untuk SMA/MA Kelas XII
Buku Antropologi kelas XII ini berisi enam topik yaitu (i) antropologi sosial budaya
(ii) kebudayaan, (iii) sistem sosial budaya; (iv) organisasi sosial: keluarga dan kekerabatan;
(v) pewarisan dan perubahan kebudayaan; serta (vi) keberagaman budaya dan integrasi
nasional. Buku ini digunakan bersama-sama oleh guru dan peserta didik dalam kegiatan
pembelajaran. Meskipun sumber bacaan sekunder telah dituliskan, dalam buku ini
peserta didik hendaknya juga mencukupinya dengan membaca karya-karya etnografi
dari sumber utama ataupun buku dari para antropolog yang sebagiannya telah diuraikan
dalam buku ini. Meskipun buku ini tidak serta merta dapat mengambil alih pengalaman
lapangan ataupun pengalaman etnografis peserta didik. Tetapi, buku ini minimal dapat
membingkai serta menjadi peta jalan peserta didik dalam mempelajari antropologi.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain